Premier League musim 2021/22 telah mulai bergulir sejak akhir pekan lalu. Secara keseluruhan, ada 10 pertandingan yang digelar di matchday pertama. Manchester United menjadi pemuncak klasemen sementara EPL usai menghajar Leeds United dengan skor telak 5-1 di Old Trafford.
Namun, kemenangan yang diraih Manchester United ternyata tidak diikuti oleh beberapa klub Big Six lainnya. Chelsea menang 3-0 saat menjamu Crystal Palace. Lalu, Liverpool juga menang dengan tiga gol tanpa balas di kandang Norwich City. Sementara itu, nasib sial justru dialami Arsenal dan Manchester City. Keduanya harus tumbang di pekan perdana EPL di mana Arsenal kalah 0-2 dari Brentford dan City kalah 0-1 dari Tottenham Hotspur.
Kekalahan Manchester City yang berstatus sebagai juara bertahan mengindikasikan bahwa EPL musim ini akan berlangsung menarik. Situs taruhan seperti Fun88 Indonesia pun memprediksi bahwa ada lima tim yang berpotensi menjuarai Premier League musim 2021/22 ini.
Di pekan perdana EPL musim 2021/22 ini menjadi ajang debut bagi sejumlah pemain. Berikut lima pemain yang telah melakoni debutnya di Premier League bersama klub baru mereka.
Ben White
Pemain berusia 23 tahun ini merupakan salah satu rekrutan anyar Arsenal. Ia dibeli dengan harga mahal yakni mencapai 50 juta Euro dari Brighton and Hove Albion. Ben White dimainkan saat The Gunners berkunjung ke markas Brentford di pekan perdana EPL akhir pekan lalu.
Pada laga yang digelar di Brentford Community Stadium, White dimainkan sejak awal pertandingan. Sayangnya, bek asli Inggris itu gagal membawa timnya meraih kemenangan. Arsenal takluk dua gol tanpa balas atas Brentford yang sebenarnya berstatus sebagai tim promosi.
Jack Grealish
Jack Grealish dibeli Manchester City dari Aston Villa dengan mahar transfer mencapai 117,5 juta Euro. Pemain berusia 25 tahun itu pun kini menyandang status sebagai pemain Inggris termahal.
Mantan kapten Aston Villa ini menjalani debut bersama Manchester City di EPL musim ini pada laga kontra Tottenham Hotspur. Ia dimainkan sejak awal pertandingan oleh Pep Guardiola. Sayangnya, debut Grealish bersama The Citizens harus ternoda lantaran timnya keok dari Spurs dengan skor tipis 1-0.
Jadon Sancho
Manchester United akhirnya berhasil mendapatkan tanda tangan Jadon Sancho. Winger asal Inggris itu direkrut dari Borussia Dortmund dengan mahar mencapai 90 juta Euro. Sancho melakoni debutnya berseragam Setan Merah kala dimasukkan pada menit ke-75 menggantikan Paul Pogba pada laga kontra Leeds United.
Sancho memang tidak mencetak gol maupun assist pada laga tersebut. Bagaimanapun juga, ia sukses mengantarkan timnya meraih kemenangan telak 5-1 atas Leeds United.
Danny Ings
Ings sudah menjadi penyerang Southampton selama tiga musim lamanya. Namun, di bursa transfer musim panas ini ia memutuskan untuk hengkang ke Aston Villa. Eks Liverpool itu melakoni debutnya bersama The Villans di EPL 2021/22 ini kala bertandang ke markas Watford.
Penyerang asal Inggris itu tampil sejak menit awal dan mampu mecetak satu gol lewat eksekusi penalti di masa injury time. Namun, gol tersebut tak mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan 2-3.
Christian Romero
Romero direkrut Tottenham Hotspur dari Atalanta di bursa transfer musim panas ini. Kedatangannya diharapkan mampu memperkuat lini pertahanan The Lilywhites bersama pelatih anyar, Nuno Espirito Santo. Pemain asal Argentina itu melakoni debutnya di EPL 2021/22 pada laga kontra Manchester City.
Christian Romero tidak bermain sejak menit pertama melainkan masuk sebagai pemain pengganti menggantikan Pierre-Emile Hojbjerg di menit ke-90. Kesempatan bermainnya memang sangat sedikit. Namun, debutnya berjalan manis karena Spurs mampu mengalahkan City dengan skor tipis 1-0.